oleh

Membanggakan, Kelompok KB dan Kader IMP Asal Pekanbaru Raih Penghargaan Nasional Pada Harganas 2023

Kelompok KB dan kader IMP binaan Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DisdaldukKB) Kota Pekanbaru mendapat apresiasi dari BKKBN dalam rangkaian Puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) 2023 di Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.

Satu kelompok KB asal Kota Pekanbaru mendapat prestasi membanggakan yakni Smartas Sejahtera. Kelompok KB Pria di Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru ini menjadi terbaik dua dalam Kelompok KB Pria terbaik di tingkat nasional.

Mereka juga menjadi terbaik satu dalam ajang Kelompok KB Pria terbaik tingkat regional. Penyerahan piagam penghargaan pada momen puncak Harganas 2023. 

Ada juga Apresiasi Tenaga Lini Lapangan Terbaik 2023. Mereka mendapat Juara 1 untuk Kategori Kader IMP (PPKBD/Sub PPKBD). 

Penyerahan piagam ini berlangsung pada saat Apresiasi dan Penghargaan Pada Program Bangga Rencana dan Percepatan Penurunan Stutning Tahun 2023.

“Kita apresiasi kepada kelompok KB dan Kader IMP yang mendapat apresiasi tahun ini,” jelas Kepala Disdalduk KB Kota Pekanbaru Muhammad Amin.

Selain itu, ada juga penghargaan lainnya, yakni Juara Favorit Kategori Kader IMP (PPKBD/Sub PPKBD). Mereka tidak hanya mendapat piagam tapi juga dana pembinaan sebagai apresiasi.

Sejumlah penghargaan tingkat nasional ini diperoleh atas kerja keras tim di lapangan. Mereka selalu berkoordinasi dalam setiap tugas. 

Dirinya berharap kader IMP maupun Kelompok KB Pria bisa yang meraih prestasi yang membanggakan. Mereka juga menjadi bisa menjadi contoh bagi kader-kader lainnya di Pekanbaru. 

“Alhamdulillah selamat untuk kader PPKBD tidak hanya meraih juara satu nasional tapi juga juara favorit,” ulasnya.

Amin mengapresiasi kader peraih penghargaan Kategori Kader pada momen Harganas tahun 2023. Mereka sudah membawa harum nama Provinsi Riau di kancah nasional lewat Kampung Keluarga Berkualitas Berkah Bersama.

“Semoga dengan penghargaan ini bakal semakin termotivasi,” harapnya.