oleh

Pegawai Dispora Pekanbaru Ikuti Bimtek Tata Cara Penyusunan SKP dengan Aplikasi yang Digelar di Bukittinggi

-Pekanbaru-101 views

PEKANBARU – Guna meningkatkan kompetensi dan kemampuan dalam Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) dengan aplikasi, Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Pekanbaru mengutus perwakilan untuk mengikuti Bimtek Tata Cara Penyusunan SKP dengan Aplikasi di Kota Bukittinggi.

Dalam hal ini, Kepala Dispora Pekanbaru, Zulfikri SH mengutus Sekretaris Hadi Firmansyah, S.Ag, M.Si, Kasubbag Keuangan Ir. Yetty Suryati dan Indrawati, S.H selaku Bendahara Pengeluaran serta Poppy Dwinta Putri selaku Sub Koordinator Program Dispora untuk mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Tata Cara Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Tahun 2022 tersebut.

Zulfikri mengatakan, agenda tersebut diselenggarakan oleh Pusat Pendidikan dan Pelatihan Peningkatan Kompetensi Sumber Daya Aparatur (Pusdiklat PKSDA) selama 2 (dua) hari dari tanggal 25 – 26 Maret 2022 di Hotel Grand Rocky Bukittinggi.

Pengiriman personil tersebut menurut Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kota Pekanbaru, M. Zulfikri, SH, berdasarkan surat Nomor : 008/PUSDIKLAT-PKSDA/I/2022 tanggal 17 Januari 2022 perihal Bimtek Penyusunan SKP dan Penyetaraan Jabatan Administrasi ke dalam Jabatan Fungsional.

Pegawai Dispora Pekanbaru Ikuti Bimtek Tata Cara Penyusunan SKP dengan Aplikasi di Bukittinggi
Pegawai Dispora Pekanbaru Ikuti Bimtek Tata Cara Penyusunan SKP dengan Aplikasi di Bukittinggi

“Kita berharap, nantinya personil kita akan mampu meningkatkan kompetensi dan kemampuan dalam Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) dengan aplikasi untuk menjamin obyektivitas pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dilakukan berdasarkan sistem prestasi kerja dan prestasi karir yang dititik beratkan pada sistem prestasi kerja,” ujar Zulfikri.

Ia menjelaskan, penilaian prestasi kinerja ASN dilaksanakan untuk mengevaluasi kinerja individu ASN, yang dapat memberi petunjuk bagi manajemen dalam rangka mengevaluasi kinerja unit dan kinerja organisasi.

“Melalui kegiatan Bimtek ini diharapkan adanya persepsi yang sama dalam penyusunan SKP termasuk didalamnya adalah pemahaman-pemahaman indikator –indikator kinerja yang digunakan,” katanya.

“Sehingga SKP yang disusun sesuai dengan regulasi yang ada dan dapat menunjukkan kinerja nyata dari masing-masing ASN,” tambah Zulfikri. (Adv)