oleh

Pj Walikota Pekanbaru Buka Kegiatan Sua Pemuda

Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun membuka kegiatan Sua Pemuda di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Tunjuk Ajar Integritas di Jalan Ahmad Yani, Kamis (2/5/2024) petang. Dengan kegiatan ini diharapkan, para pemuda dari kota-kota lain di Sumatera lebih mengenal Pekanbaru.

“Pekanbaru merupakan Ibu Kota Provinsi Riau yang berada di jantung pulau Sumatera. Penduduk Pekanbaru ini terdiri dari 37 etnis,” kata Pj Wali Kota Muflihun.

Berbagai etnis ini merupakan orang Melayu Pekanbaru. Pekanbaru memiliki 15 kecamatan dan 83 kelurahan.

“Momen Sua Pemuda ini merupakan suatu kebanggaan. Dimana, kita semua akan menyongsong Indonesia Emas pada 2045,” ucap Muflihun.

Para pemuda diimbau mengisi Kemerdekaan RI dengan berbuat baik di wilayah masing-masing. Hari ini, Pemko Pekanbaru sedang giat membangun sumber daya manusia.

“Salah satu contohnya, kami memberikan beasiswa bagi mahasiswa tidak mampu dan mahasiswa berprestasi. Agar, para pemuda ini bisa menjadi calon pemimpin di masa mendatang,” harap Muflihun.

Dengan Sua Pemuda, diharapkan para pemuda dari kota di Sumatera datang ke Pekanbaru. Sehingga, Pekanbaru semakin dikenal.

Dalam kegiatan Sua Pemuda ini, para pemuda berlomba yel-yel terbaik. Pj Wali Kota Muflihun juga melemparkan pertanyaan ke para pemuda.

Pemuda yang berhasil menjawab pertanyaan diberi hadiah. Salah satu pemuda yang berhasil menjawab Pj Wali Kota Muflihun berasal dari Kota Payakumbuh. Pertanyaan itu terkait bonus demografi sebuah wilayah.