oleh

Riau Creative Hub Telah Diresmikan, Berikut Kata Kemenparekraf

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Reformasi Birokrasi dan Regulasi Kemenparekraf, Kurleni Ukar menghadiri peresmian Riau Creative Hub (RCH) pada, Jumat (26/7/2024) malam.

RCH diresmikan oleh Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto yang diwakili oleh Pj Sekda Riau, Indra. Lokasinya berada di Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru, Riau.

Kehadiran RCH menjadi angin segar bagi para pelaku ekonomi kreatif (Ekraf) di Provinsi Riau. Mengingat, RCH merupakan wadah kreativitas bagi para pelaku ekraf dalam bentuk infrastruktur fisik. 

Kurleni Ukar sampaikan bahwa, dibangunnya creative hub bertujuan untuk mendukung kegiatan para pelaku ekraf menciptakan karya-karya terbaiknya. Sehingga, besar harapannya dapat membantu para pelaku ekonomi kreatif lebih mudah mengembangkan ide, bisnis, membangun jejaring, berorganisasi, sekaligus mempererat ikatan sesama pelaku ekonomi kreatif lainnya. 

“Tentunya kehadiran creative hub di Indonesia tidak hanya sebagai tempat kolaborasi antara subsektor ekonomi kreatif saja. Melainkan menjadi tempat bertemunya elemen pentahelix di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (Parekraf),” ujarnya.

“Dalam hal ini creative hub menjadi wadah bagi para pengrajin atau pelaku industri kreatif dengan berbagai komunitas, investor, pemerintah dan media. Dengan kata lain, creative hub menjadi jembatan untuk mengenalkan produk-produk ekraf lokal lebih luas dan mendunia melalui kolaborasi dan dukungan elemen pentahelix,” imbuhnya.

Lebih lanjut, ia sampaikan tahniah atas diresmikannya RCH. Ia berharap gedung ini dapat menjadi motor penggrak bagi para insan ekraf untuk menciptakan karya terbaik bagi Provinsi Riau. 

“Selamat atas peresmian RCH ini, semoga keberadaan RCH ini mendorong keberadaan para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif untuk berkolaborasi, bersinergi, berkembang sekaligus membuka peluang usaha untuk menciptakan lapangan kerja seluas luasnya dalam rangka meningkatkan perekonomian Indonesia,” tandasnya.