Wakil Wali kota (Wawako) Pekanbaru H.Ayat Cahyadi, S.Si, secara resmi membuka pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kelurahan Kulim, Kamis (24/2).
MTQ yang dipusatkan di Masjid Nurhayatullah Jalan Budi Luhur RT 03, RW 03 ini turut dihadiri Camat Kulim Marzali S.Sos, lurah dan LPM se-Kecamatan Kulim, Danramil, Babinkamtibmas, Babinsa, RT, RW ,TOMAS dan undagan lainnya.
Dalam arahannya, wawako berharap dengan pelaksanaan MTQ bisa mencetak qori-qoriah dan hafiz-hafizah yang handal.
“Selain itu, bagaimana kecintaan kepada Alquran, ini bisa semakin meningkat bagi umat Islam,” harapnya.
Di tempat yang sama, Camat Kulim mengucapkan terima kasih kepada seluruh lurah dan panitia MTQ yang terlibat sehingga acara MTQ yang dilaksanakan dapat berjalan lancar.
Disampaikannya, MTQ Kelurahan Kulim merupakan pelaksanaan kelurahan terakhir di Kecamatn kulim.
“Sehingga beberapa hari ke depan kita akan laksanakan MTQ tingkat Kecamatan Kulim yang pesertanya berasal dari para pemenang di tiap kelurahan,” ucapnya.
“Semoga generasi muda yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan MTQ ini dapat mengamalkan makna Alquan di dalam kehidupan sehari-hari,” tutup Marzali.