oleh

Wawako Hadiri Pembukaan Pendidikan Bintara Polri di SPN Polda Riau

Wakil Walikota (Wawako) Pekanbaru. H. Ayat Cahyadi, S.Si, menghadiri upacara Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Gelombang I Tahun Ajaran 2022 di halaman Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Riau, Selasa (8/2).


Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Kapolda Riau Irjen Pol Muhammad Iqbal,S.IK, M.H ini, turut juga dihadiri Wakil Kejaksaan Tinggi Riau Hutama Wisnu, S.H, M.H, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Dr Pria Budi, S.IK, M.H, Dandim 03/01 Pekanbaru Letkol Inf Nur Rohman Zein, S.E, M.M, dan tamu undangan lainnya.


Usai kegiatan, wawako menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Pendidikan Pembentukan Bintara Polri

Gelombang I Tahun Ajaran 2022 tersebut.

“Doa kita semua tentu agar pendidikan berjalan dengan lancar,” ucapnya.


Dengan adanya pendidikan, wawako berharap nantinya akan tercipta para Bintara yang profesional yang mencintai masyarakat dan dicintai masyarakat.


“Itu sesuai dengan harapan bapak Kapolda saat memberikan pengarahan tadi, yakni tercipta Bintara-bintara yang mencintai masyarakat dan dicintai masyarakat. Arahan bapak Kapolda seperti itu,” tutupnya.